Cara Pesan Tiket Pesawat Lewat Traveloka yang Sederhana dan Mudah

Cara pesan tiket pesawat lewat Traveloka sangat gampang dan sederhana. Saat ini untuk memesan tiket pesawat, Anda tidak usah repot. Karena kita tidak perlu mengantri panjang. Apalagi saat musim lebaran datang. Antriannya sangat padat dan belum tentu kita akan kebagian tiket yang Anda butuhkan tersebut. Salah satu cara pesan tiket mudah lewat online adalah menggunakan layanan Traveloka. Apa itu Traveloka ? Bagaimana cara memesannya? Berikut ulasannya.

Cara pesan tiket pesawat lewat Traveloka
Baca Juga : Bepergian Jauh Tak Repot Lagi, Ini Cara Pesan Tiket di Traveloka

Cara Pesan Tiket Pesawat Menggunakan Traveloka Terbaru

Pada era teknologi ini ada banyak sekali kemudahan yang bisa kita rasakan. Sebut saja cara memesan tiket pesawat yang sangat mudah dan sederhana. Salah satu layanan yang memiliki fitur pemesanan tiket pesawat adalah Traveloka. Bukan hanya tiket pesawat saja, ada jenis tiket lain yang bisa Anda pilih. Yaitu pemesanan tiket atau boking hotel. Nah, jika Anda ingin memesan tiket lewat Traveloka, hal yang harus dipenuhi adalah koneksi internet dan juga smartphone Anda. 

Nah, kali ini kami akan membahas cara pesan tiket pesawat lewat Traveloka. Artikel ini kami buat untuk Anda yang belum mengetahui bagaimana cara pesan tiket paling mudah lewat Traveloka. Sebelum kita membahas lebih jauh mengenai cara pemesanan tiket lewat Traveloka, ada baiknya Anda tahu apa sih Traveloka itu. Traveloka adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang layanan pemesanan tiket pesawat dan juga hotel yang berpusat di Jakarta. Traveloka bisa diakses secara online. Adapun berikut cara pesan tiket pesawat lewat Traveloka:
  • Sebelum memesan tiket pesawat, Anda harus membuka website resmi dari Traveloka yang beralamat di www.traveloka.com.
  • Setelah mengakses URL tersebut, pada halaman awal Anda akan menemui beberapa pilihan. Nah, bagi Anda yang ingin memesan tiket pesawat bisa langsung mengarahkan pilihan ke menu “Penerbangan”. Setelah itu pilih ‘Waktu Pemberangkatan” dan selanjutnya klik “Cari Tiket”.
  • Setelah itu, pilih maskapai yang akan Anda gunakan, harga tiket yang cocok dengan Anda dan juga jam keberangkatan pesawat.
  • Setelah itu isikan beberapa data personal Anda. Kemudian klik menu "Lanjut Ke Pemesanan".
  • Setelah itu akan ditampilkan beberapa data review yang telah Anda isikan tadi. Anda bisa melihat dan memastikan apakah data yang telah Anda isikan tadi adalah benar. Setelah itu klik “Lanjut Ke Pembayaran".
Setelah Anda menyelesaikan tahap pemesanan ini, langkah berikutnya adalah pembayaran tiket tersebut ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan. Salah satunya dengan cara ATM. Cara ini memang sangat cocok bagi yang belum memiliki kartu kredit. Ya, itulah tadi informasi mengenai cara pesan tiket pesawat lewat Traveloka yang bisa kami berikan semoga sedikit informasi tadi bisa membantu Anda. Terima kasih dan sampai jumpa pada ulasan berikutnya.
Lebih baru Lebih lama